Keramik Vs Granit: Yang Mana Pilihanmu?

Mortar Utama (MU)

Perekat keramik - Lantai merupakan salah satu bagian penting yang dapat menentukan penampilan rumah. Oleh karena itu, pemilihan material yang akan digunakan sebagai lantai harus benar-benar dipertimbangkan. Pada umumnya, keramik dan granit menjadi pilihan yang sering digunakan sebagai material lantai. Keduanya memiliki karakteristik yang kokoh, dapat bertahan lama, dan beberapa aspek lain yang bisa membuatmu kesulitan untuk menentukan pilihan.

Berikut beberapa faktor yang dapat menjadi pertimbanganmu dalam memilih di antara kedua material tersebut:

Penampilan

Jika kamu termasuk orang yang suka untuk bermain dengan corak dan warna, keramik merupakan pilihan yang tepat untukmu. Hal ini dikarenakan keramik memiliki banyak pilihan warna, motif, bentuk, gaya, hingga finishing. Bisa dikatakan, keramik memiliki berbagai macam variasi yang tidak ada habisnya.

Berbeda dengan keramik, pilihan variasi granit lebih terbatas. Granit yang terbuat dari batu alami cenderung memiliki corak yang tidak teratur dengan pilihan warna dan motif yang terbatas. Selain itu, granit juga hanya memiliki finishing kilat atau biasa.

Perawatan dan Kekuatan

Dari segi perawatan, keramik lebih mudah dirawat karena sifatnya yang tidak gampang tergores, dan tidak cepat membekas jika terkena noda, kotoran, atau cairan. Berbeda dengan granit yang lebih berpori-pori sehingga lebih mungkin meninggalkan bekas noda yang sulit dibersihkan.

Namun dari segi kekuatan, granit yang tahan terhadap benturan dan gesekan lebih kuat dibandingkan keramik. Hal tersebut membuat granit menjadi salah satu pilihan lantai yang paling tahan lama.

Biaya

Biaya menjadi salah satu aspek yang dapat membantu mempertimbangkan pilihan material. Dalam hal ini, keramik dapat dibilang lebih unggul dibandingkan granit, karena keramik biasanya memiliki variasi harga yang lebih murah.

Ada satu hal yang perlu kamu ketahui. Walau granit memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan keramik, granit memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan keramik.

Pengaplikasian/Instalasi

Tidak hanya biaya pembelian material itu sendiri, biaya pengaplikasian/instalasi juga harus kamu pertimbangkan. Hal ini dikarenakan adanya perbedaan biaya yang signifikan antara keramik dan granit. Pemasangan granit memiliki teknik yang lebih sulit, serta membutuhkan mesin khusus untuk memotongnya.

Itulah beberapa faktor dan karakteristik yang dapat menjadi pertimbanganmu dalam memilih material lantai. Jika kamu belum bisa menentukan pilihanmu, teknik kombinasi antara penggunaan keramik dan granit bisa menjadi solusimu. Untuk tampilan flooring di dalam rumah, kamu bisa menerapkan penggunaan keramik. Sementara itu, granit bisa kamu gunakan sebagai lantai di area outdoor atau lorong koridor rumahmu.

Satu hal yang perlu kamu ingat. Apapun pilihanmu, produk mortar berkualitas MU-Weber yaitu perekat keramik dapat menjadi pilihan utama untuk perekat keramik dan pengisi nat keramik. Untuk pemasangan keramik, kamu bisa menggunakan produk MU-420 CeraFix sedangkan untuk granit dapat menggunakan MU-400 GranitFix. Setelah keramik/granit terpasang, jangan lupa untuk aplikasikan pengisi nat keramik MU-408 Series sesuai dengan area rumah yang dipasangkan keramik/granit.

#PilihanMU