Dukung Pembangunan di Jawa Tengah, PT Cipta Mortar Utama Bangun Pabrik ke-5 di Semarang

PT Cipta Mortar Utama atau yang lebih dekat dikenal dengan merek MU-Weber, bagian dari Saint Gobain Group, pemimpin dunia dalam bidang material konstruksi asal Perancis, pada 20 April 2018 melakukan peletakkan batu pertama atau groundbreaking Pabrik Kelima di Kawasan Industri Wijayakusuma Semarang, Jawa Tengah. 

Groundbreaking pabrik plant Semarang Mortar Utama Weber (MU-Weber)

Pembangunan Pabrik Kelima di Semarang ini dimaksudkan untuk mendekatkan MU-Weber dengan konsumen, serta mendukung pembangunan di Jawa Tengah. Acara ini diresmikan oleh Drs. Ulfi Imran Basuki, M.Si, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) sebagai perwakilan resmi dari Walikota Semarang, Jose Martos selaku Presiden Direktur PT Cipta Mortar Utama, serta jajaran Direktur PT Cipta Mortar Utama.

Jose Martos berkata bahwa PT Cipta Mortar Utama sangat serius berkomitmen untuk berkontribusi menghadirkan produk material bangunan dan layanan yang dapat menunjang produktivitas pekerjaan, lebih modern, dan lebih ramah lingkungan. PT Cipta Mortar Utama memiliki rencana pembangunan pabrik berikutnya di beberapa lokasi hingga tahun 2021, hal ini seiring dengan besarnya permintaan konsumen untuk menggunakan produk mortar instan.

Salah satu kota yang berkembang dalam hal ini adalah Semarang. Menurut Drs. Ulfi Imran Basuki, M.Si, Semarang telah memiliki kekuatan dan potensi untuk pembangunan yang jauh lebih baik. Semarang memiliki kekayaan alam topografi, dan daya saing yang baik di berbagai sektor. Hal ini akan sangat penting untuk mendukung program pembangunan yang sedang dilakukan.

“Kami berterimakasih, Saint-Gobain memilih Semarang untuk menjadi lokasi ekspansi bisnis, karena Semarang memiliki potensi sumber daya alam yang menunjang pertumbuhan berbagai industri dan dengan adanya pembangunan ini, dapat menjadi kunci perubahan kota Semarang dalam hal pembangunan.” ujar Drs. Ulfi Imran Basuki, M.Si.

Semoga dengan adanya pabrik kelima ini, PT Cipta Mortar Utama dapat terus mendukung pembangunan infrastruktur dan memperbaiki kualitas kehidupan masyarakat dengan menyediakan mortar instan bermutu terbaik setiap saat.