Mortar Utama Raih Penghargaan Top Brand 2016

Sebagai komponen utama sebuah konstruksi, semen yang kita gunakan jelas harus berkualitas. Diikuti oleh kebutuhan tersebut dan pertimbangan efisiensi waktu pengerjaan suatu bangunan, maka kita membutuhkan solusi yang cepat, praktis, tetapi konsistensi kualitasnya terjaga.

image_02.png

Sebagai komponen utama sebuah konstruksi, semen yang kita gunakan jelas harus berkualitas.  Diikuti oleh kebutuhan tersebut dan pertimbangan efisiensi waktu pengerjaan suatu bangunan, maka kita membutuhkan solusi yang cepat, praktis, tetapi konsistensi kualitasnya terjaga.

Solusi inilah yang PT Cipta Mortar Utama berikan melalui produk semen instan Mortar Utama, Selain praktis, semen instan Mortar Utama mudah diaplikasikan, menghemat waktu, juga menghemat biaya karena tidak lagi membutuhkan komponen tambahan dalam proses pengaplikasiannya.

Inovasi dan konsistensi inilah yang membawa PT Cipta Mortar Utama meraih Top Brand 2016 untuk kelima kalinya untuk kategori semen instan. Top Brand merupakan penghargaan untuk merek yang paling dikenal pada masing-masing kategori. Dasar penilaian Top Brand adalah survei yang dilakukan terhadap 14 ribu responden dari 15 kota di Indonesia. Diraihnya penghargaan ini semakin mengokohkan Mortar Utama sebagai pelopor semen instan di Indonesia.